Kediri– Kunjungan dan silaturahim Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi DKI Jakarta komisi seni pembinaan seni budaya islam dengan pengurus Ponpes Wali Barokah, Selasa (28-8-2018).
Acara ini merupakan agenda Majelis Ulama Indonesia (MUI) provinsi dki jakarta komisi seni pembinaan seni budaya islam. Dalam rangka pembinaan budaya islam melakukan study peninggalan situs-situs bersejarah dan peninggalan –peninggalan dakwah wali-wali yag ada di pulau jawa di mulai dari surabaya, Sunan ampel sampai sunan gunung jati di cirebon. Di dalam program agenda Majelis Ulama Indonesia (MUI) provinsi dki jakarta komisi seni pembinaan seni budaya islam juga ingin silaturahim dengan pengurus ldii surabaya dan pengurus Ponpes Wali Barokah di kota kediri ini . tujuannya untuk menguatkan tali silaturahim, ukuwah dan persaudaraan. Sehingga bisa memberikan manfaat bagi umat dan supaya bisa mengambil pelajaran tentang dakwah dengan lembaga pendidikan dan pondok pesantren yang ada di pondok pesantren wali barokah.
Acra ini berlangsung dengan hikmat dan penuh rasa persaudraan. Ketua rombongan Majelis Ulama Indonesia (MUI) provinsi dki jakarta komisi seni pembinaan seni budaya islam menyampaikan rasa terimakasihnya yang sebesar-besarnya atas sambutan yang luar biasa dari pengurus Ponpes Wali Barokah. Setelah solat magrib rombongan melanjutkan perjalanannya menuju jogja dengan menggunakan kereta.